Memaknai Situasi COVID-19 Secara Positif
Hal yang penting yaitu melakukan stress management, dengan melihat sesuatu hal menjadi positif. Kita perlu menjadikan situasi COVID-19 ini sebagai pembelajaran untuk menjadi pribadi yang lebih tangguh.
Beberapa cara untuk melakukan stress management yaitu dengan melakukan hobi sebagai self reward, perbanyak makanan yang nutrisi untuk kebutuhan fisik, rutin olahraga sebagai aktivitas fisik guna mengeluarkan hormon bahagia, lakukan time management kita sesuai kesibukan yang dimiliki. Ingat di masa pandemi ini kesehatan mental sangatlah penting, tak kalah pentingnya dengan kesehatan fisik. Karena jiwa yang sehat adalah kunci untuk tetap survive di masa pandemi COVID-19.
Selain itu, jadilah pribadi yang positif dengan menghindari pikiran negatif yang dapat merusak seperti menghindari penyebaran hoax yang gencar di masa pandemi ini serta yang terakhir yaitu melakukan kegiatan sosial untuk menjalin hubungan interpersonal sehingga dapat saling memotivasi.